Sebutkan komponen-komponen pembentuk JST ?
Seperti otak manusia, JST juga memiliki neuron yang merupakan dasar dari operasi JST yang berfungsi untuk memproses informasi. Sel saraf tiruan ini biasa disebut processing element, neuron atau unit.
Masing-masing neuron akan meneruskan informasi yang diterimanya menuju neuron lainnya. Hubungan antar neuron ini disebut edge dan memiliki nilai yang disebut bobot atau wieght (disimbolkan dengan w1, ..., wn). Selain bobot, setiap unit juga memiliki input, output dan error. Input yang disimbolkan dengan (x1, ..., xn) merupakan nilai atau angka yang ingin dilatih maupun untuk diuji didalam suatu jaringan dimana nilainya harus berupa angka sedangkan output yang disimbolkan dengan (y1, ..., yn) merupakan hasil keluaran dari suatu unit yang merupakan solusi atau pemahaman jaringan terhadap data input, sedangkan error merupakan tingkat kesalahan yang terdapat dalam suatu unit dari proses yang telah dilakukan. Dalam jaringan terkadang ditambah sebuah unit input yang nilainya selalu sama dengan 1, unit ini disebut bias.
JST memiliki banyak neuron yang tersebar di seluruh bagiannya. Masing-masing neuron dikelompokkan ke dalam beberapa lapisan dan memiliki hubungan satu dengan yang lain yang disebut dengan layer.
Layer terdiri dari beberapa bagian, yaitu :
1. Lapisan masukan (input layer)
Lapisan ini merupakan tempat dimana seluruh bobot awal dimasukkan (inisialisasi input) yang selanjutnya diproses untuk dikirimkan ke lapisan di atasnya.
2. Lapisan tersembunyi (hidden layer)
Lapisan ini merupakan lapisan di antara lapisan masukan dan lapisan keluaran. Disini bobot yang diterima dari lapisan input juga diproses untuk selanjutnya dikirim ke lapisan di atasnya yaitu lapisan output.
3. Lapisan keluaran (output layer)
Lapisan ini merupakan lapisan akhir pada arsitektur jaringan dimana nilai output dari jaringan dihasilkan. Pada lapisan ini ditetapkan nilai output actual untuk dibandingkan dengan nilai output target untuk mengetahui apakah jaringan sudah sesuai dengan hasil yang diinginkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar